Minggu, 26 September 2021

Wawancara Esklusif : Asisten IT Infra PT Sumatera Dinamika Utama Terkait Sertifikat Dan Lisensi serta Profesionalisme




Narasumber           : Jan Willy

Nama Perusahaan  : PT.Sumatera Dinamika Utama

Bidang Pekerjaan   :  Assisten IT Infra

IT Infra bergerak di bagian jaringan,perangkat keras(hardware),PABX,CCTV

-----------------------------------------------------------------------------------------------------------------



Nama Pewawancara : Jimmi Eduard Simangunsong

Nim                            : 201401106

Kelas                          : Kom C

-----------------------------------------------------------------------------------------------------------------

PENGENALAN PABX Singkat

Secara singkat PABX merupakan teknologi yang memungkikankan kita dapat berhubungan atau komunikasi langsung tanpa melalui operator. Biasanya PABX banyak digunakan untuk kantor, gedung, rumah tinggal, hotel dan rumah sakit.

Secara singkat PABX adalah sistem hubungan telepon yang pengoperasiannya tanpa melalui operator. Dengan adanya sistem ini, penelepon dapat melakukan panggilan telepon langsung terhadap nomor telepon yang dituju yaitu dengan cara menekan nomor khusus untuk memperoleh saluran keluar, kemudian menekan nomor telepon yang dituju.

Dengan adanya pesawat ini maka memungkinkan kita dapat berkomunikasi langsung tanpa perlu harus menggunakan operator. Penelpon dapat berhungan langsung keluar dengan cara memutar nomor khusus untuk memperoleh saluran keluar. kemudian penelpon baru dapat memutar nomor telepon yang diinginkan.

Secara bahasa PABX atau Private Automatic Branch Exchange merupakan istilah lama dari Private Branch Exchange (PBX). Pada zaman dulu disebut dengan PBX yang berfungsi untuk memaksimalkan fungsi telepon di perusahaan. Dengan adanya alat ini ini akan memudahkan berbagai bagian bagian pada suatu kantor dari panggilan telepon yang masuk dimana masing-masing bagian pada kantor tersebut diberikan nomor extension.

Apabila ada telepon masuk dari luar untuk menghubungi bagian yang berbeda , ataupun gedung yang berbeda maka cukup dengan menghubungi suatu nomor yang diperkenalkan oleh perusahaan, selanjutnya panggilan tersebut akan diteruskan berdasarkan nomor extension yang dituju.Selain itu masing-masing bagian juga bisa saling berkomunikasi antar mereka dengan menuju nomor ekstension ini.

--------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

Saya berhasil mewawancara salah satu Asisten Assisten IT Infra bergerak di bagian jaringan,perangkat keras(hardware),PABX,CCTV yang bekerja di PT PT.Sumatera Dinamika Utama untuk menanyakan berbagai pertanyaan yg berkaitan dengan pekerjaan tersebut termasuk didalamya lisensi dan sertifikat yang dibutuhkan.Berikut hasil Wawancara nya

Keterangan 

P = Pewawancara

N = Narasumber


P = Selamat pagi pak,saya Jimmi Eduard Simangunsong Mahasiswa semester 3 Ilmu komputer Universitas Sumatera Utara,ingin mewawancarai Bapak untuk Memenuhi Tugas Etika Profesi saya pak, apakah bapak memiliki waktu luang untuk saya wawancara?sebelumnya apabila ada kata saya yang salah saya mohon maaf ,terimakasih sebelumnya pak,selamat pagi

N = Boleh

P = Maaf sebelumnya pak boleh memperkenalkan diri bapak🙏

N = Nama Jan Willy,Tahun Masuk Kerja saya di 2016

P = Untuk pekerjaan bapak di perusahaan bapak bekerja,bapak mengemban tugas apa ya pak?

N = Saya sebagai Assisten IT Infra,IT Infra bergerak di bagian jaringan,perangkat keras(hardware),PABX,CCTV

P = Untuk proses rekrutmen masuk apakah harus ada lisensi atau sertifikat penghargan yg dipakai pak?

N = Pada saat rekrutmen masuk saya berbekal sertifikat yang pernah saya dapat waktu di kampus dan pengalaman tentang jaringan.Dimana sebelumnya saya hanya seorang teknisi warnet di daerah Medan Denai,Jalan Pelangi dan Medan Johor.Ada 3 warnet yang saya handle dan pernah bekerja di indomaret sebagai IT selama 6 bln

P = Kalau boleh tau pak jenis sertifikat nya apa ya sehingga dapat diterima bekerja di perusahaan bapak sekarang bekerja?

N = Sertifikat saya ada beberapa yang berkaitan dengan robotik dan javascript

P = Menurut bapak sertifikat atau lisensi bagaimana yg mempunyai peluang besar keterima masuk di perusahaan bapak sekarang bekerja?

N = Untuk sertifikat yang memiliki peluang besar masuk sebenarnya banyak.Apalagi di perusahaan ini banyak bagian2 nya.

Namun kalau di infra seperti Sertifikat Microsoft,Sertifikat Windows Server

P = Kalau boleh tau pak nama perusahaan tempat bapak bekerja apa ya pak?

N = PT.Sumatera Dinamika Utama

P = Baik pak,pertanyaan selanjutnya skill skill dasar apa ya pak yg harus dan paling utama yg dimiliki pekerjanya dalam bidang pekerjaan yg diambil bapak?

N = Untuk skill dasar seperti troubleshooting computer,network,pengkabelan jaringan(susunan kabel straight,cross)

Dan yang paling di tekan kan kita harus siap di tempat dimana saja

P = Apakah bahasa pemrograman dipakai dalam pekerjaan bapak,jika iya bahasa pemrograman nya apa ya pak?

N = Di bagian infra itu kami tidak memegang pemograman

P = Kalau dalam pekerjaan bapak apakah di lakukan secara kelompok/team work?

N = Kita bekerja secara teamwork

P = Ok baik pak cukup sekian pertanyaan saya,dan saya banyak mengucapkan terimakasih kepada bapak yg telah meluangkan waktunya untuk saya wawancarai terimakasih juga buat ilmu yg dibagi,sukses selalu pak di pekerjaan bapak,selamat pagi pak🙏

----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

DOKUMENTASI




----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

MENGUKUR PROFESIONALISME

1.Pendekatan Filosofis
Sertifikat dan Lisensi = Sertifikat Microsoft,Sertifikat Windows Server,Pengalaman Bekerja(yg utamaa), robotik dan javascript

2.Pendekatan Berorientasi Perkembangan
Skill-skill dasar yg harus dimiliki seperti troubleshooting computer,network,pengkabelan jaringan(susunan kabel straight,cross)


Continue reading Wawancara Esklusif : Asisten IT Infra PT Sumatera Dinamika Utama Terkait Sertifikat Dan Lisensi serta Profesionalisme

Selasa, 14 September 2021

Reviw Webinar “SEMBANG SERUMPUN VIRTUAL CGV2 WITH THE INDUSTRY” USU & UPM

Tugas Etika Profesi dan Kewirausahaan

 Judul seminar :“SEMBANG SERUMPUN VIRTUAL CGV2 WITH THE INDUSTRY

Waktu : Rabu,15 September 2021

Tempat : Virtual Meeting Zoom







Resume Webinar

Sesi 1:

Narasumber : Rahmita Wirza 
Materi         : User experince of the VR App

Banyak sekali penerapan teknologi VR App   contohnya adalah 
Mobile Application with Augmented Reality (AR) Emotion Flash CardAR-Mobile
salah satu product mobile app yg dibuat sebagai contoh adalah HARMONY yang menampilkan Asma'ul Husna dalam bahasa melayu
dimana mobile app tersebut mendapatkan penghargaan Bronze Award at UPM Innovation Showcase @ Putra Future Classroom 2019

gambar HARMONY


 
Holoview (Hologram Visualization With Voice Interaction)

Holoview adalah Pendekatan baru untuk melihat dan berinteraksi dengan struktur kompleks menggunakan piramida hologram dan ponsel

Holoview mendapatkan penghargaan Gold Medal  PICTL 2018 & IUCL 2017

gambar Holoview




Mixed Reality Virtual Coach
 merupakanaplikasi seluler realitas campuran dengan pelatih virtual untuk memandu pengguna berolahraga. aplikasi ini sengaja dirancang untuk pengguna yang tidak memiliki cukup waktu untuk keluar dan melakukan latihan rutin


gambar Mixed Reality Virtual Coach




dan juga narasumber memberikan Kiat Kiat menghadapi kemajuan teknologi
1.Banyak terdapat Sumber sumber belajar dari google yang dapat membantu kita apalagi di era teknologi sekarang orang awan pun dapat belajar teknologi untuk meningkatkan atau mempertahankan bisnis/industri mereka
 
2.dapat melakukan pemasaran digital seperti market place social media dll.


sesi terakhir:

Narasumber: Zamir Rashid

Materi : Future Collaboration

Kesimpulan

1.adanya kerjasama/collabrotion project antara USU dan UPM apalagi ditambah adanya  Merdeka Belajar Kampus Merdeka Kiranya nanti dapat mempererat hubungan antar kampus

2.Pesan Pak Zamir Rasyid from Kuala lumpur Yang paling penting itu Communacation, Brain Storming dan keterbukaan  untuk membangun sebuah project supaya mendapatkan hasil yang maksimal







Continue reading Reviw Webinar “SEMBANG SERUMPUN VIRTUAL CGV2 WITH THE INDUSTRY” USU & UPM

Minggu, 12 September 2021

Sejarah IPKIN


 

Sejarah IPKIN

Di Indonesia sudah berdiri sebuah organisasi profesi dibidang komputersejak tahun 1974 yang bernama IPKIN. Awalnya,organisasi ini dibentuk Himpunan Pemakai Komputer Indonesia(HPKI)  pada tanggal 18 April 1974,Tetapi beberapa bulan kemudian pada tanggal 30 juli 1974 dibentuk kepengurusan dan diubah namanya menjadi Ikatan Pengguna Komputer Indonesia(IPKIN) pada tahun 1975 secara resmi dokumen hukum IPKIN telah tersusun.Logo IPKIN di desain oleh Soenarjo Danoedjo. IPKIN saat itu juga berkantor di BAKOTAN.IPKIN menjadi partner yg baik dengan BAKOTAN.Pada tahun 1978 BAKOTAN juga meminta IPKIN untuk memebrikan masukan tentang usia pengguna perangkat komputer.Konsep ini menjadi masukan bagi departemen perdagangan.

Dimulai pada tahun 1999 singkatan IPKIN bergati nama menjadi Ikatan Profesi Komputer dan Informatika Indonesia  (Indonesian Computer Society-ICS). Sejak 2003 IPKIN berkembang ke berbagai daerah dan dimulai bukanya beberapa cabang,hingga saat ini terdapat 7 cabang  di Medan,Palembang,Bandung,Semarang ,Yogyakarta,Surabaya dan Denpasar.Anggota aktif tercatat berjumlah 233 orang

Informasi lainya

IPKIN bertujuan untuk meningkatkan pemanfaatan dan pengembangan teknologi Komputer dan Informatika di Indonesia guna menunjang Pembangunan Nasional. Untuk itu IPKIN berupaya berperan sebagai wadah komunikasi, konsultasi dan koordinasi antar anggota. Hal itu dilakukan dengan melaksanakan fungsi kegiatan sebagai berikut :

  1. Menyelenggarakan dan atau ikut serta dalam kegiatan-kegiatan ilmiah seperti pendidikan, latihan, seminar, ceramah, lokakarya, diskusi dan lain sebagainya yang berhubungan dengan bidang Komputer dan Informatika.
  2. Menghimpun, mengelola dan mengembangkan bahan kepustakaan sesuai dengan kemampuan yang ada.
  3. Menerbitkan berbagai karya tulis IPKIN (buletin, buku, jurnal profesi). Beberapa judul buku yang pernah diterbitkan oleh IPKIN antara lain . 10 Years dedication Indonesian Computer Society, Pendidikan Komputer di Indonesia, Regional Standard for Information Technology Professional, Standard Sertifikasi bidang Teknologi Informasi.
  4. Mengadakan kerja sama dengan organisasi sejenis baik di dalam maupun luar negeri, selama maksud dan tujuan dari organisasi tersebut tidak bertentangan dengan maksud dan tujuan IPKIN.
  5. Menyelenggarakan usaha lain yg dianggap perlu oleh IPKIN dan tidak bertentangan dengan AD/ART
    Dalam IPKIN pun terdapat beberapa golongan. Anggotanya digolongkan berdasarkan kriterianya sendiri. Golongan tersebut terbagi :

1. Anggota Biasa (Pendidikan Formal/Non Formal)
2. Anggota Muda (Hobi)
3. Anggota Kehormatan 
4. Anggota Perusahaan

Prinsip etika profesi yang ada dalam IPKIN:
1.Prinsip Standar Teknis - melaksanakan tugas secara profesional sesuai dgn bidang profesinya
2.Prinsip Kompetensi - mengembangkan pengetahuan dan gunakan tekhnologi mutakhir untuk berkompetensi
3.Prinsip Tanggung Jawab Profesi
4.Prinsip Kepentingan Publik
5.Prinsip Integritas - untuk meningkatkan kepercayaan publik
6.Prinsip Objektivitas - menyampingkan hal pribadi jalankan tugas
7.Prinsip Kerahasiaan
8.Prinsip perilaku profesional - reputasi baik


Tata organisasi dalam IPKIN:

1. Rapat Anggota (pemegang kekuasaan tertinggi)

2. Dewan Pengurus (D.Pembina, D.Pengurus Pusat/cabang/harian)

3. Dewan Pengurus 

4. Ketua - Pemimpin IPKIN merupakan penanggung jawab umum atas pelaksanaan dan jalannya IPKIN.

5. Sekretaris Jendral - Pusat koordinasi dalam pengaturan ketatausahaan serta kegiatan kesekretariatan, dokumentasi

6. Ketua Bidang (Teknologi,Pembinaan,Program,Pendidikan dan Latihan)


Organisasi Profesi Komputer Lain Yang Ada di Indonesia bukan hanya IPKIN organisasi profesi komputer yang ada di Indonesia. Tetapi ada beberapa organisasi profesi komputer lain yang ada, berikut adalah organisasi profesi komputer lain yang berada di Indonesia diantaranya:

1.Indonesia Internet Society
2.KIOSS (Out Sourcing)
3.Kesini (Jaringan)
4.Komunitas Postnuke Indonesia (PHP)
5.Delphi Indonesia
6.Indonesia Cisco Study Group





Sejarah IPKIN Sumatera Utara

 pelantikan inti IPKIN di daerah sumatera utara, tokoh-tokoh itu sendiri yaitu Prof. Dr. Muhammad Zarlis sebagai Pembina IPKIN SUMUT, Prof. Dr. Ir. Eko Budiarjo.MSC selaku Ketua Umum IPKIN Pusat dan Dr. Syahrill Effendi, S.Si, M.IT sebagi Ketua IPKIN SUMUT.
 IPKIN cabang Sumatera Utara yang terletak di Jalan Unversitas No. 9, Kota Medan, adalah salah satu cabang IPKIN yang tersebar di Indonesia. Dalam Kepengurusan IPKIN Sumut terbagi oleh berbagai Divisi/Bidang salah satunya adalah Bidang Sertifikasi Profesi



SUMBER:
Continue reading Sejarah IPKIN

Minggu, 05 September 2021

Wawancara Humas IPKIN Sumatera Utara (Bapak Melvin Hendrik Tambunan)

Nama : Jimmi Eduard Simangunsong

Nim : 201401106

Kelas : Kom C USU20

Etika Profesi

 Ikatan Profesi Komputer dan Informatika Indonesia (IPKIN) adalah sebuah organisasi yang berdiri pada tahun 1974 yang merupakan organisasi nirlaba independent yang beranggotakan para profesional dalam bidang Komputer dan Informatika.

IPKIN bertujuan untuk meningkatkan pemanfaatan dan pengembangan teknologi Komputer dan Informatika di Indonesia guna menunjang Pembangunan Nasional. Untuk itu IPKIN berupaya berperan sebagai wadah komunikasi, konsultasi dan koordinasi antar anggotaHal itu dilakukan dengan melaksanakan fungsi kegiatan sebagai berikut :

  1. Menyelenggarakan dan atau ikut serta dalam kegiatan-kegiatan ilmiah seperti pendidikan, latihan, seminar, ceramah, lokakarya, diskusi dan lain sebagainya yang berhubungan dengan bidang Komputer dan Informatika.
  2. Menghimpun, mengelola dan mengembangkan bahan kepustakaan sesuai dengan kemampuan yang ada.
  3. Menerbitkan berbagai karya tulis IPKIN (buletin, buku, jurnal profesi). Beberapa judul buku yang pernah diterbitkan oleh IPKIN antara lain . 10 Years dedication Indonesian Computer Society, Pendidikan Komputer di Indonesia, Regional Standard for Information Technology Professional, Standard Sertifikasi bidang Teknologi Informasi.
  4. Mengadakan kerja sama dengan organisasi sejenis baik di dalam maupun luar negeri, selama maksud dan tujuan dari organisasi tersebut tidak bertentangan dengan maksud dan tujuan IPKIN.
  5. Menyelenggarakan usaha lain yg dianggap perlu oleh IPKIN dan tidak bertentangan dengan AD/ART

Saya berhasil Mewawancarai Bapak Melvin Hendrik Tambunan sebagai Humas IPKIN Sumatera Utara secara eksklusif untuk menayakan berabagai pertanyaan seputar IPKIN Regional Sumut

Berikut Hasil Wawancara Bersama Bapak Melvin Hendrik Tambunan Selaku Humas IPKIN Sumatera Utara






Bagaimanakah Proses Pengrekrutan Untuk Bisa Masuk IPKIN,Apakah Ada Syarat Khusus?

Syarat khusus tidak ada, mungkin yang menjadi pertimbangan adalah seberapa besar interest calon anggota terhadap dunia Ilmu Komputer, apakah dia seorang profesional di bidang komputer atau penggiat di bidang komputer

Maaf pak kalau saya boleh tau bapak mengemban tugas apa ya pak di IPKIN Sumut?

Saya ada di bagian Humas IPKIN

konstribusi apa ya pak yg bapak harus berikan untuk IPKIN  sebagai Humas pak?

Sebagai anggota humas IPKIN, kewajiban saya yaitu memberi pengertian ke masyarakat di luar IPKIN mengenai IPKIN itu sendiri dan dunia profesional IT


Menurut Bapak Pelanggaran Etika Profesi apa yg sering terjadi di bidang IT?

Pelanggaran etika di bidang IT erat kaitannya dengan para cracker. IPKIN sendiri berharap para profesional IT bukan menjadi cracker tp para profesional di bidang IT. Di dalam organisasi sendiri, pelanggaran etika dari anggota pasti akan ada teguran, namun sampai sekarang perubaham AD/ART masih dalam tahap penyusunan kembali. 


Menurut Bapak sanksi apa yang harus diberikan terhadap pelanggaran kode etik yang terjadi di dalam organisasi IPKIN?

Jadi jika terjadi pelanggaran kode etik yang dilakukan oleh anggotanya maka akan diserahkan kepada ranah hukum langsung, jika itu melanggar norma-norma ya, norma-norma hukum aktif atau hukum negara.


Menurut bapak Standar Kepelatihan Didalam IPKIN apakah sudah ada Pak?

Untuk pelatihan secara spesifik bagi anggota kita belum melaksanakan, kedepannya akan ada kita buat semacam pelatihan utk membuat suatu standart di bidang profesi komputer masing masing. Bahkan kita sedang membuat program rangkaian webinar untuk itu. 




 





Continue reading Wawancara Humas IPKIN Sumatera Utara (Bapak Melvin Hendrik Tambunan)